Mar 30

Sayidiman Suryohadiprojo Usaha China di Afrika Sebelum terjadi pergolakan di Afrika ada kekhawtiran kuat di kalangan pemimpin AS bahwa pengaruh China makin kuat di benua Afrika. Diplomasi China unttuk mendukung usahanya membangun suplai minyak dari seluruh dunia telah berhasil merebut pengaruh di banyak negara penghasil minyak bumi, termasuk di Afrika, Amerika Latin dan Asia Tengah. Dalam buku tulisan Stefan Halper bertjudul The Beijing Consensus (Basic Books 2010) penulisnya mengemukakan bahwa diplomasi China tidak hanya berhasil menjamin suplai minyak dari berbagai sudut dunia, tetapi cara pendekatannya amat menarik para penguasa Amerika Latin dan Afrika sehingga dapat membangun pengaruh China yang dapat mendesak AS keluar dari bagian dunia itu. Yang terutama amat dikhawatirkan AS adalah makin kuatnya pengaruh China di Afrika. China memberikan bantuan dalam berbagai bentuk kepada negara-negara itu tanpa mempersoalkan sistem politiknya. Juga tanpa mendesak negara itu menggunakan cara dan pandangan China. Bantuan China yang tidak read more .....

Mar 22

Sayidiman Suryohadiprojo Serangan militer Koalisi Barat terhadap Libya yang dipimpin Muamar Khadafi menghangatkan kembali masalah Perang Asimettri (Asymmetric Warfare).. Apa Perang Asimmetri ? Ini adalah satu pengertian relatif baru dalam Ilmu Perang dan artinya adalah Perang antara belligerent atau pihak-pihak berperang yang kekuatan militernya sangat berbeda. Akibat dari perbedaan besar dalam kekuatan militer itu digunakan strategi dan taktik yang juga berbeda, khususnya oleh pihak lemah. Pihak yang relatif lemah kekuatan militernya, apabila ada pimpinan yang cerdas, tidak melakukan perlawanan konvensional sebab pasti amat sulit dan berat menghadapi keunggulan lawannya. Maka ia melakukan perlawanan non-konvensional (unconventional warfare) yang dapat mengkompensasi kelemahannya. Perang Kemerdekaan bangsa Indonesia terhadap Belanda dan Perang Vietnam ketika bangsa Vietnam menghadapi Perancis dan AS adalah contoh jelas dari perang asimmetri. Pengertian ini ditimbulkan oleh seorang Amerika Andrew R. Mack dalam bukunya Why Big read more .....

Mar 8

Sayidiman Suryohadiprojo Keberhasilan Pancasila dibuktikan melalui Kegunaannya Keberhasilan Pancasila hanya akan tercapai kalau Pancasila menjadi kenyataan dalam kehidupan bangsa. Selama Pancasila hanya wacana, teori atau omongan belaka ia tidak akan mungkin menjadi keberhasilan. Baik keberhasilan yang diakui masyarakat umat manusia maupun masyarakat Indonesia sendiri. Menjadikan Pancasila satu kenyataan perlu untuk membuktikan kegunaannya bagi Rakyat Indonesia. Dengan begitu Rakyat tidak hanya yakin kepada kebenaran Pancasila karena diwariskan oleh para Pendidi Bangsa, tetapi juga karena hidup dengan dasar Pancasila memberikan kebahagiaan kepada Rakyat.. Sekali gus kuatnya keyakinan Rakyat Indonesia akan kebenaran Pancasila merupakan rintangan amat berat bagi pihak-pihak yang mau menggantikan Pancasila dengan ideologi mereka, baik itu individualisme-liberalisme, radikal Islam atau pandangan hidup mana pun. Untuk menjadikan Pancasila kenyataan dalam kehidupan bangsa Indonesia Konstitusi sebagai satu tonggak kehidupan bangsa harus read more .....